Nama Tempat Wisata | Green House Lezatta |
---|---|
Lokasi | Jln Raya Bukittinggi-Payakumbuh KM 9,5, Desa Koto Hilalang, Kecamatan Ampek Angkek Canduang, Kabupaten Agam |
Jam Buka | 08.00 -18.00 WIB |
Provinsi | Sumatera Barat |
Telepon | – |
Website | – |
Petunjuk Arah | Klik di sini |
Green House Lezatta adalah salah satu destinasi wisata di Padang yang wajib dikunjungi para wisatawan. Baik wisatawan lokal maupun luar, tentu tempat yang cantik ini bisa sangat direkomendasikan. Lezatta adalah sebuah objek wisata yang menggabungkan agrowisata, eduwisata, dan juga wisata kekinian.Memiliki konsep taman bunga, sehingga tempat ini ramai pengunjung meski belum lama berdiri. Tempat ini juga tidak terlalu luas namun sangat menarik.
Sekilas Tentang Green House Lezatta
Taman bunga di Sumbar ini awalnya adalah tempat pembibitan banyak jenis tanaman. Mulai dari buah-buahan, sayuran hingga berbagai jenis bunga. Ada banyak sekali jenis bunga anggrek cantik yang didatangkan dari berbagai daerah. Mulai dari jenis anggrek biasa hingga yang paling langka.
Kini Green House Lezatta sudah menjelma menjadi destinasi wisata Padang yang sangat ramai pengunjung. Tempat ini setiap harinya didatangi ratusan pengunjung hingga 700 orang dengan luas tempat hanya 400 meter persegi saja. Daya tarik utama Lezatta adalah pemandangan yang menarik dan juga terdapat banyak spot foto menarik di dalamnya.
Apa yang Menarik Di Green House Lezatta?
Ada banyak spot menarik di tempat wisata di Bukittinggi ini yang bisa anda eksplorasi bersama keluarga, sahabat dan juga pasangan. Simak berikut ini!
1. Taman Anggrek
Terdapat 2 bangunan tempat menanam taman anggrek sekaligus. Di bangunan pertama, anda tidak boleh masuk karena anggrek di sini perlu perhatian khusus jadi harus hati-hati menjaganya. Namun jika tetap ingin masuk harus memiliki izin terlebih dahulu.
Pada gedung kedua, anda diperbolehkan melihat langsung taman anggrek dan berfoto bersama bunga cantik ini. Taman anggrek menjadi salah satu spot foto menarik.
2. Spot Foto Di Lorong
Ada lagi spot foto menarik yaitu sebuah lorong dengan payung-payung cantik dan ada topi dan juga lampion menarik. Tempat ini jadi spot foto paling populer yang difavoritkan pengunjung. Bahkan untuk berfoto di sini, anda harus mengantri bersama pengunjung lainnya.
Selain itu juga terdapat kursi-kursi yang disediakan untuk duduk. Ada juga sepeda, ayunan, dan burung-burung sebagai ornamen tambahan untuk mempercantik foto.
3. Rumah Hobbit
Ada lagi rumah Hobbit sejumlah 2 rumah yang sering dijadikan tempat berfoto. Ada lagi rumah pohon, dari atas rumah ini anda bisa melihat Lezatta dari ketinggian lebih luas lagi. Terdapat bangunan-bangunan Eropa yang tak kalah cantik untuk jadi tempat berfoto.
Banguan bergaya Eropa ini sangat bagus bagi anda yang suka sekali dengan dunia fotografi. Untuk mempercantik foto, anda bisa menyewa baju kostum ala noni Belanda yang disediakan untuk para wisatawan.
Fasilitas yang Tersedia
Meski baru, tempat wisata satu ini terus berbenah dari sisi fasilitas sehingga membuat nyaman para pengunjung. Simak beberapa fasilitas yang tersedia.
1. Pembibitan
Anda tak hanya boleh melihat area pembibitan berbagai macam tanaman. Di Lezatta, jika tertarik bisa membeli tanaman yang sekiranya membuat tertarik. Dan pastinya semua harga telah ditentukan.
2. Cafe
Terdapat cafe yang masih berada dalam kawasan Lezatta ini, dengan desain interior yang bikin betah. Cafe ini mengusung tema menyatu dengan alam, rasa makanan di sini juga nikmat sehingga tidak mengecewakan. Dari sisi harga, masih sangat terjangkau di kantong.
Rute Menuju Lokasi
Ke Lezatta bisa dilakukan dengan 3 cara yaitu kendaraan pribadi, angkutan umum, dan sewa mobil. Bila anda menggunakan kendaraan pribadi maka bisa melalui SPBU Baso. Jarak Lezatta dengan SPBU hanya berkisar 100 meter lagi saja.
Sedangkan bila menggunakan kendaraan umum, anda bisa menggunakan angkot berwarna kuning atau biru muda. Angkot ini biasanya jurusan Lezatta, anda bisa turun di depan kawasan Green House langsung. Atau jika ingin praktis bisa melakukan sewa bus Padang, bagi anda pengunjung dari luar kota agar lebih mudah mencapai kawasan Lezatta.
Baca Juga : 4 Destinasi Wisata Favorit di Muara Labuh Solok Selatan
Harga Tiket Masuk
Lezatta tak hanya cantik dan berkelas tapi dari segi harga tiket masuk juga masih sangat terjangkau. Harga tiket masuk Green House Lezatta adalah Rp10 ribu untuk dewasa dan Rp5 ribu untuk anak. Anda juga dibebankan biaya parkir kendaraan pribadi.
Dari beberapa penjelasan di atas, tentu anda jadi semakin tertarik untuk berkunjung ke Green House Lezatta yang ada di kota Padang ini kan? Dari semua segi baik keindahan tempat, spot foto, dan fasilitas cukup berkelas dan layak untuk dikunjungi. Jangan lupa untuk mencoba liburan seperti di luar negeri di Pantai Manjuto.