Wisata malam di kota Padang sangat beragam. Semuanya menawarkan destinasi memukau dan romantis, salah satunya adalah Pantai Taplak Padang dengan kuliner pinggir pantainya yang nikmat. Dijamin, Anda tidak akan menyesal jika mendatanginya.
Akan tetapi, tidak semua orang tahu area wisata ini. Maka dari itu, perlu kiranya Anda membaca sampai habis list tempat wisata Padang yang bisa didatangi malam hari di sini. Anda tinggal memilih yang cocok, ini dia tempat wisatanya.
1. Jembatan Siti Nurbaya
Wisata malam Sumbar yang pertama adalah Jembatan Siti Nurbaya. Di sini, Anda bisa melihat indahnya pemandangan danau dipadu dengan barisan kapal nelayan yang rapi. Selain itu, lampu-lampu rumah penduduk di kejauhan juga menambah indah suasana.
Di jembatan Siti Nurbaya sudah dibangun gazebo tempat bersantai menikmati malam. Tak hanya itu, pihak pengelola juga menyediakan aneka kuliner tradisional yang nikmat. Untuk mengunjungi Jembatan Siti Nurbaya, Anda bisa sewa bus jika bersama rombongan maupun naik kendaraan lainnya.
2. Pantai Taplau Padang
Jika sebagian besar pantai dibuka untuk siang hari saja, tidak demikian dengan pantai Taplau Padang. Di Pantai ini, Anda bisa menikmati sunset yang indah sembari menatap lampu-lampu kapal di kejauhan.
Jika ingin menikmati kuliner seafood dari pinggir pantai, di tempat ini juga tersedia. Anda tinggal memilih warung-warung tenda yang berjejer rapi dengan penjual yang ramah. Jangan khawatir, makanan yang disediakan banyak dan beragam.
3. Taman Gunung Padang
Taman Gunung Padang adalah sebuah taman yang dibangun di atas bukit. Di tempat ini yang paling ramai pengunjung adalah saat sore hari sampai matahari akan terbenam. Karena di saat itulah,pemandangan di Taman Gunung Padang dengan sunset-nya begitu luar biasa.
Jangan khawatir, Anda juga bakal ditemani kuliner yang nikmat. Karena di sekitar taman banyak penjual makanan ringan hingga berat khas kota Padang yang akan memanjakan lidah.
4. Tugu Gempa Padang
Sesuai dengan namanya, Tugu Gempa Padang adalah tempat wisata Kota Padang malam hari yang dibangun untuk memperingati peristiwa gempa bumi tahun 2009. Ketika pergi ke sana, tidak hanya mengenang kejadian masa lampau, Anda bisa bersenang-senang pula. Selain sudah dibangun taman di sekitar monumen, juga ada banyak kuliner yang bisa dinikmati bersama keluarga.
Jika ingin datang ke Tugu Gempa Padang, pilihan rental mobil Padang yang bagus bisa jadi alternatif. Karena jika menggunakan jasa semacam ini, tentu lebih nyaman dibanding naik angkutan umum.
5. Sitinjau Lauik
Sitinjau Lauik adalah tempat wisata malam di Padang yang sangat eksotis. Dari sini, Anda bisa melihat matahari terbenam yang sangat luar biasa. Apalagi ada sebuah rumah panggung khas Minangkabau yang membuat latar pemandangan menjadi lebih artistik.
Di Sitinjau Lauik, Anda bisa bersantai sembari menikmati mie rebus, jagung rebus dan kopi pekat. Pokoknya sangat cocok dijadikan tempat nyantai bersama keluarga, teman maupun dengan pasangan.
Baca juga: 4 Keistimewaan Kota Padang yang Harus Kamu Tahu
6. Pantai Ketaping Padang
Pantai Ketaping Padang adalah tempat wisata kuliner malam di kota Padang dan tempat bersantai yang paling memukau. Di pantai nan indah ini, Anda tidak hanya menikmati udara senja yang sejuk, tebaran bintang juga menambah suasana syahdu. Apalagi barisan pohon ketapang yang seakan memagari pantai.
Di Pantai Ketaping, para kawula muda senang mengambil angle foto. Apalagi ketika sedang sunset atau matahari sedang terbenam. Karena panorama semacam itulah, yang membuat pemandangan pantai terlihat eksotis dan menarik. Atas dasar itu, rugi jika tidak datang ke tempat ini.
Itulah uraian ringkas dan jelas mengenai wisata malam di kota Padang. Silakan persiapkan budget-nya sekarang juga, lalu pilih kendaraan terbaik. Dijamin, pengalaman liburan Anda jauh lebih berkesan.